Pengajian Akbar dan Puncak Padang Bulanan PAC IPNU Bersama IPPNU Kecamatan Gebog

Pelajar NU Klumpit - PAC IPNU IPPNU Kec Gebog mengadakan  Kegiatan Pengajian Akbar dan Puncak Padang Bulanan PAC IPNU Bersama IPPNU Kecamatan Gebog bertempat di Gedung Graha Idola Gondosari Gebog Kudus Senin malam(12/01). Pengajian dihadiri oleh  Habib Umar Bin Ahmad Al Muthohar (Semarang), Habib Ali Zaenal Abidin Bin Jaf'ar Bharun (Jepara), Habib Ahmad Hasan Al Kaff, Habib Umar Hasan Al Khaff, Polsek Gebog dan Bapak Camat Gebog


Pengajian Akbar dan Puncak Padang Bulanan PAC IPNU Bersama IPPNU Kecamatan Gebog. Foto : Upin / Pelajar NU Klumpit.

Pengajian Akbar dan Puncak Padang Bulanan PAC IPNU Bersama IPPNU Kecamatan Gebog merupakan suatu rangkaian acara Konferensi atau ReOr sekaligus puncak padang bulanan, sebelumnya telah di selenggarakan BPP (Bulan Prestasi pelajar), yang mana merupakan agenda perlombaan yang di tujukan untuk Pimpinan Ranting dan Pimpinan Komisariat SeKecamatan Gebog.

Jumlah Jama'ah yang datang dalam Pengajian Akbar dan Puncak Padang Bulanan PAC IPNU Bersama IPPNU Kecamatan Gebog ini hampir 700 Jama'ah. “Jama'ah sendiri dari masing-masing Perwakilan Pimpinan Ranting dan Pimpinan Komisariat SeKecamatan Gebog,” jelas Edi.

“Untuk pengamanan, pihak PAC IPNU IPPNU Kecamatan Gebog bekerja sama dengan CBP KPP Kecamatan Gebog. Alhamdulliah acaranya lancar tanpa ada halangan,’’ pungkasnya. (Ifal/Upin)

Posting Komentar

0 Komentar